Lompat ke isi utama

Berita

Bawaslu Kota Payakumbuh Tandatangani Perjanjian Kerjasama Dengan PGRI Kota Payakumbuh

Bawaslu Kota Payakumbuh Tandatangani Perjanjian Kerjasama Dengan PGRI Kota Payakumbuh

Bawaslu Kota Payakumbuh Jalin kerjasama dengan Persatuan Guru Republik Indonesia (PGRI) Kota Payakumbuh, kegiatan ini dilaksanakan di Kantor Bawaslu Kota di Jl.Rasuna Said Ruko Petak No.5 Kel Tiakar Kecamatan Payakumbuh Timur Sabtu 19 Maret 2022.

Ketua Bawaslu Kota Payakumbuh Muhamad Khadafi saat membuka Kegiatan mengatakan saat ini Bawaslu tengah mengembangkan pengawasan partisipatif kepada seluruh stakeholder terkait yang ada di Kota Payakumbuh, ini adalah upaya kita untuk menghadapi penyelenggaraan pemilu dan pemilihan serentak 2024 nanti, kita berharap dengan adanya kerjasama antara Bawaslu Kota Payakumbuh dengan PGRI Kedepannya sosialisasi Pengawasan Partisipatif ini tersampaikan secara masif kepada publik tambah Khadafi. 

Kegiatan ini dihadiri jajaran pimpinan Bawaslu Kota Payakumbuh Suci Wildanis (Kordiv Pengawasan Humas dan Hubal) Maidona (Kordiv Hukum Penanganan Pelanggaran dan Penyelesaian Sengketa), dan teristimewa hadir dalam kegiatan ini Ketua PGRI Kota Payakumbuh beserta Jajaran pengurus ditingkat kecamatan Se-Kota Payakumbuh.